"PERSEKUTUAN MISTERIUS BENEDICT DAN DILEMA SANG TAWANAN"
(The Mysterious Benedict Society Trilogy #3)
Copyright 2009 by Trenton Lee Stewart
Penerbit: Matahati
Penerjemah: Maria Masniari Lubis
Cetakan pertama: April 2011
ISBN: 978-602-859-028-0
446 hlm
S I N O P S I S
Meskipun sudah tinggal bersama di sebuah rumah dengan penjagaan yang sangat ketat, keadaan anggota Persekutuan Misterius Benedict tetap terancam.
Mr. Curtain yang jahat, musuh bebuyutan mereka, akan melakukan apa pun untuk menguasai dunia dan merebut kembali sang Pembisik--senjata maut buatannya yang selama ini ada di tangan Mr. Benedict. Bahkan melakukan sabotase terhadap sistem jaringan listrik dan komunikasi di seluruh kota Stonetown!
Lebih buruk lagi, Mr. Curtain dan antek-anteknya berhasil menculik anggota Persekutuan Misterius Benedict, dan mengurung mereka di gedung bekas penjara.
Itu adalah masalah terbesar yang harus Reynie, Sticky, Kate, dan Constance pecahkan: Berusaha meloloskan diri dari sana, dan yang paling penting, mencegah Mr. Curtain melaksanakan niat jahatnya!
Kembali berjumpa dengan keempat anggota Persekutuan Misterius Benedict. Setelah perjalanan menantang maut untuk menyelamatkan Mr. Benedict, mereka kini diawasi dengan sangat ketat dan mendapat pelajaran-pelajaran dari Mr. Benedict dan para asistennya, salah satunya pelajaran tentang Dilema sang Tawanan.
Setelah kejadian penculikan yang dialami Mr. Benedict dan Nomor Dua, penjagaan rumah pun semakin diperketat. Pemerintah tak ingin terjadi sesuatu terhadap Mr. Benedict dan terutama terhadap Sang Pembisik. Namun gangguan datang untuk mengambil alih Sang Pembisik dan juga Constance.
Siapa dalang di balik semuanya? Apakah lagi-lagi Curtain?
C O V E R - L A I N
RATTING 3 of 5
<< THE MYSTERIOUS BENEDICT SOCIETY AND THE PERILOUS JOURNEY
<< TRENTON LEE STEWART >>
Tidak ada komentar:
Posting Komentar